Dinas Pertanian Upayakan Tingkatkan Perekonomian Petani Lewat Bantuan Bibit Semangka

KabarKalimantan, Batulicin –  Dinas Pertanian Kabupaten Tanah Bumbu menyarankan agar pada musim kemarau warga yang beprofesi sebagai petani dapat memanfaatkan lahannya untuk menanam semangka,  seperti yang telah dilakukan petani Desa Manungggal, Kecamatan Karang Bintang.

Kepala Dinas Pertanian Tanah Bumbu H Setia Budi mengatakan, penanaman semangka yang dilakukan petani Desa Manunggal merupakan bantuan dari pihaknya, berupa bibit semangka. Dan, pada saat ini para petani itu sudah memanen sebanyak 15 ton.

“Luas tanah 4 hektare sudah bisa menghasilkan buah semangka sebanyak 15 ton, dan harga jual di pasaran mencapai Rp 4.000/kilogram. Kalau dihitung, hasil petani itu mencapai Rp 60 juta,”  kata Setia Budi, Rabu (9/10/2019).

Menanam semangka, lanjut Setia Budi, tak perlu menunggu satu tahun baru bisa panen. Sebabm petani Desa Manunggal hanya membutuhkan waktu sekitar 70 hari untuk panen.

Reporter: Slamet Riadi

Editor: Suhaimi Hidayat

Penanggungjawab: M Ridha

Pos terkait