Dukung Kebijakan Pemerintah, PT Sime Darby Oils Pulau Laut Refinery Kembali Gelar Operasi Minyak Goreng Murah

KabarKalimantan, Kotabaru– Dalam rangka mendukung program kementerian perdagangan yang menetapkan kebijakan Domestic Price Obligation (DPO) bagi minyak goreng agar tetap terjangkau, PT Sime Darby Oils Pulau Laut Refinery kembali menggelar operasi pasar minyak goreng bermerk “ALIF”, di kabupaten Kotabaru, Jum’at (18/2/2022).

Head PT SDOPLR Mohd Hafiz Hamzah mengatakan kegiatan operasi pasar ini merupakan realisasi dari komitmen dan kepedulian PT. SDOPLR untuk mendukung program pemerintah dalam rangka membantu masyarakat di tengah meningkatnya harga Crude Palm Oil (CPO) yang berdampak pada meningkatnya harga minyak goreng di pasaran. Langkah ini diharapkan dapat membantu masyarakat agar lebih mudah memperoleh minyak goreng dengan harga yang lebih terjangkau, ucapnya.

Ditambahkannya lagi, kegiatan operasi pasar bukan pertama kali dilakukan, pada bulan Januari 2022 kami juga melakukan operasi pasar di dua kota yaitu kota Banjarmasin dan Banjarbaru serta 10 kabupaten se-Kalimantan Selatan dengan harga Rp. 14.000 perliternya.

Untuk pelaksanaan operasi pasar di kabupaten Kotabaru ini, kami menyiapkan sebanyak 3.600 liter minyak goreng ALIF dengan harga Rp. 13. 500 perliternya.

“Sejak tahun 2020 lalu minyak goreng ALIF diluncurkan, PT SDOPLR sudah menggelontorkan 87.106 liter minyak goreng ALIF, baik dalam bentuk kegiatan operasi pasar murah maupun donasi yang didistribusikan langsung bagi masyarakat melalui pemerintah”.

Selain rutin mengikuti program pemerintah dalam pelaksanaan operasi pasar murah, kami juga rutin melakukan kegiatan pemberdayaan masyarakat seperti pembinaan usaha kecil menengah dan pemanfaatan daur ulang pouch bekas menjadi produk kerajinan tangan (Tas Belanja, Rak Buku, Rak Sepatu, Pas Bunga dan lainnya) yang seluruhnya berkomitmen dan fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pelestarian lingkungan, jelas Modh Hafiz Hamzah.

Sementara itu, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kotabaru Drs. H. Akhmad Rivai mengatakan selama ini PT. SDOPLR selalu ikut serta dalam pelaksanaan operasi pasar murah di wilayah kabupaten Kotabaru.

” Hadirnya PT. SDOPLR ditengah-tengah masyarakat saat susahnya mencari minyak goreng dan harganyapun lumayan mahal, dengan dilaksanakan operasi pasar murah minyak goreng ALIF, sangatlah membantu masyarakat dan juga pemerintah kabupaten Kotabaru apalagi harganya dapat dijangkau oleh masyarakat yang perekonomian nya menengah kebawah”, ungkap Akhmad Divai

Rivai juga berharap, kepada perusahaan-perusahaan minyak goreng yang berada di kabupaten Kotabaru dapat mengikuti apa yang selama ini di lakukan oleh PT SDOPLR dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yaitu minyak goreng, harapnya.

Pos terkait