Kabid Sarpras Disdikbud Balangan Survey Rencana Perbaikan Sarana dan Prasarana Mendesak di SDN Piyait

KabarKalimantan, Paringin – Kepala Bidang (Kabid) sarana dan prasarana (Sarpras), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Hartono Survey langsung ke SDN Piyait dan bersikap tegas untuk menangani masalah yang muncul.

Sekolah ini mengalami berbagai masalah, termasuk atap yang bocor dan seng yang bolong, menyebabkan kekhawatiran terhadap siswa, Selasa (20/2/2024).

Dalam keterangannya, Saptono menegaskan komitmen untuk segera bertindak dalam menangani masalah ini.

“Menyadari urgensi perbaikan ia menyatakan bahwa masalah ini merupakan prioritas utama yang harus ditangani dengan cepat,” tuturnya.

Selain perbaikan atap dan seng, dana juga akan dialokasikan untuk memperbaiki fasilitas lainnya seperti WC yang rusak dan paving untuk halaman sekolah.

“Namun, yang paling penting adalah memastikan keberlangsungan fungsi WC, sebagai bagian dari kebutuhan sanitasi dasar siswa,” katanya.

Sebagai langkah pertama, Saptono meminta agar sebuah proposal segera disusun dan diajukan kepadanya.

“Dengan adanya proposal ini, tambahnya, diharapkan proses perbaikan dapat segera dimulai setelah pengajuan anggaran disetujui,” katanya.

Dengan adanya komitmen dari Saptono dan dukungan dari pihak terkait, diharapkan sekolah ini dapat segera kembali dalam kondisi yang optimal untuk proses belajar mengajar.

Hadrianor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *