KabarKalimantan, Tanjung – Komisi I DPRD Kalsel melakukan monitoring evaluasi pasca pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 di KPU Tabalong, Jumat (22/3).
“Saya bersyukur KPU Tabalong bekerja secara maksimal,” ucap Ketua Komisi I DPRD Kalsel Rachmah Norlias, usai kegiatan.
Diungkapkannya, partisipasi pemilih di Tabalong mencapai 84 persen. Itu sudah melebihi dari angka yang sudah ditargetkan, yakni 75 persen.
“Ini prestasi luar biasa,” imbuh Rachmah.
Target Ini juga sesuai dengan keinginan pemerintah Republik Indonesia Kepala Negara Presiden, kemudian DPRD Provinsi maupun Pemerintah Kabupaten dan Kota di Kalimantan Selatan.
“Menyangkut masa kepemimpinan KPU Tabalong yang berakhir Jumat 22 Maret 2024 ini, saya berharap KPU Pusat maupun KPU Provinsi agar segera menjaring, menetapkan komisioner-komisionernya guna songsung Pilkada 2024,” Tutup Rahmah Norlias.
Sementara itu Ketua KPU Kabupaten Tabalong Ardiansyah selain menyatakan senang dan gembira atas kunjungan monitoring rombongan Komisi I DPRD Kalsel ke KPU Tabalong, juga sebagai pemberi semangat dalam bekerja.
“Keberhasilan KPU Tabalong mencapai target, bahkan lebih untuk partisipasi pemilih, ini karena kerja yang kompak di lingkup KPU sendiri maupun juga bantuan pihak lain dalam sosialisasi,” kata Ardiansyah.
Atas keberhasilan pelaksanaan pesta demokrasi Pemilu Serentak 2024 berjalan lancar, aman dan damai, khususnya di Tabalong, ia ucapkan terimakasih kepada semua pihak, lebih-lebih petugas KPU dan Bawaslu yang bekerja maksimal.
Rombongan Komisi I DPRD Kalsel yang ikut serta monitoring di KPU Tabalong yakni, Siti Noortita Ayu Febria Roorsani, Haji Suripno Sumas, Hj.Dewi Damayanti Said, Susan, Burhannudin, Haji Imam Kanafi, Fahruri, Gusti Miftahul Chomtimah, Erma Syahriani dan Zulma Asma Vikra.