KabarKalimantan, Kotabaru – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotabaru memberikan pelayanan pembuatan Akta Kelahiran, KTP, KIA Dan Kartu Keluarga di Expo Saijaan Manjulang dalam rangka HUT Kabupaten Kotabaru ke-74 tahun 2024,
“Tidak hanya di Expo Saijaan ini saja, kami juga melakukan pelayanan kepada masyarakat yang ingin membuat akta kelahiran, kartu keluarga, KIA dan KTP di setiap penyelenggaraan pameran lainnya,” ucap Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotabaru H Said Rizani Fakharan, Sabtu (25/5/2024).
Sementara untuk pelayanan sendiri dimulai dari pukul 16.00-22.00 Wita usai pelayanan di kantor.
Salah satu warga Desa Semayap Nur Hanna Sajadah mengatakan, dengan adanya pelayanan pembuatan pencatatan sipil di Expo Saijaan ini jelas memudahkan masyarakat yan tidak sempat mengurusnya di siang hari karena terkendala pekerjaan.
“Kami mengurus pembuatan kartu keluarga dan prosesnya cepat, hanya dalam waktu 5 menit sudah selesai,” katanya.
Ardiansyah