Komisi I DPRD Kalsel Dukung Penuh Program Bantuan Dana Desa

Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) memberikan dukungan penuh terhadap program bantuan dana desa yang disalurkan oleh Pemerintah Provinsi Kalsel. Dukungan ini disampaikan oleh Sekretaris Komisi I DPRD Kalsel, Ilham Nor, S.T., setelah memimpin rapat silaturahmi bersama Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) pada Rabu, 8 Januari 2025.

Ilham Nor mengungkapkan, bantuan dana desa ini diharapkan dapat menjadi katalisator untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa sekaligus mempercepat pengembangan desa-desa di seluruh wilayah Kalsel. “Kami sangat mendukung program bantuan dana desa yang diberikan oleh pemerintah provinsi, apalagi jika dana tersebut digunakan untuk peningkatan kesejahteraan dan pengembangan desa secara konkret,” ujarnya.

Ilham juga memberikan apresiasi terhadap sejumlah desa di Kalsel yang telah meraih prestasi, yang menurutnya menjadi bukti bahwa desa-desa di wilayah ini memiliki potensi besar untuk berkembang. “Kami berharap desa-desa yang saat ini berstatus berkembang dapat segera mencapai status desa mandiri. Dengan demikian, pembangunan di pedesaan dapat berjalan merata dan berkelanjutan,” tambahnya.

Dalam rapat tersebut, Komisi I DPRD Kalsel dan APDESI turut membahas berbagai langkah strategis guna mengoptimalkan potensi desa serta mendorong terjalinnya sinergi yang kuat antara pemerintah provinsi, pemerintah desa, dan lembaga legislatif.

Dukungan yang diberikan oleh Komisi I DPRD Kalsel menunjukkan komitmen mereka untuk memperhatikan dan memprioritaskan kebutuhan masyarakat desa, guna mewujudkan pembangunan yang lebih inklusif dan berkelanjutan di Kalimantan Selatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *