Unit Reskrim Polres Karang Bintang Ringkus Seorang IRT atas Kepemilikan Sabu-sabu

Avatar

KabarKalimantan, Batulicin – Unit Reskrim Polsek Karang Bintang Polres telah melakukan penangkapan terhadap seorang perempuan beinisial RU terkait tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika jenis sabu.

Wanita berusia 45 tahun yang merupakan seorang ibu rumah tangga itu diringkus pihak kepolisian di Jalan P3DM, RT 02, RW 01, Kelurahan Gunung Tinggi, Kecamatan Batulicin pada Sabtu (11/5/2024) sekitar pukul 02.30 Wita.

Kapolres Tanah Bumbu AKBP Arief Prasetya SIK melalui Kasi Humas Iptu Jonser Sinaga mengatakan, penangkapan atas RU tersebut merupakan hasil pengembangan pasca ditangkapnya pria diduga sebagai pemakai narkotika jenis sabu berinisial MRK.

“Setelah pengembangan rampung, petugas bergegas menuju rumah tersangka RU di Jalan P3DM, RT 02, RW 01, Kelurahan Gunung Tinggi. Dan, pada saat dilakukan pemeriksaan di rumah tersangka, petugas menemukan satu paket narkotika jenis sabu dengan berat bersih 0,13 gram yang disimpan di dinding seng dapur tersangka,” ujar Kasi Humas.

Kemudian, tersangka dan barang bukti berupa satu paket Narkotika jenis Sabu dengan berat bersih 0,13 gram dan satu buah handphone Oppo A15 warna putih dibawa ke Polsek Karang Bintang guna proses hukum lebih lanjut.

“Pelaku terancam disangkakan Pasal 114 ayat (1) Sub pasal 112 ayat (1) Undang – Undang RI Tahun 2009 tentang Narkotika,” pungkasnya.

Slamet Riadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *